Dalam 100 gram lobak putih, hanya terkandung 19 gram kalori sehingga aman untuk Anda yang sedang menjalani diet. Selain itu, tanaman lobak memiliki kandungan vitamin dan mineral yang berguna bagi tubuh, antara lain:
Protein 0,9 gram
Lemak 0,1 gram
Karbohidrat 4,2 gram
Kalsium 35 mg
Fosfor 26 mg
Zat besi 0,6 mg
Vitamin A 10 SI
Vitamin B1 0,08 mg
Vitamin C 32,00 mg.
Lobak putih juga mengandung air. Sedangkan untuk kandungan fitokimianya, umbi lobak juga mengandung saponin, flavonoid dan polifenol.
Baca juga: 9 Manfaat Daun Lobak yang Tidak Diduga-Duga
Manfaat lobak putih untuk kesehatan
Makan makanan yang kaya nutrisi seperti lobak putih akan mendatangkan beberapa manfaat kesehatan bagi tubuh. Berikut manfaat sayur lobak yang tidak boleh dilewatkan:
1. Menurunkan risiko terkena penyakit kronis
Polifenol dalam lobak putih memiliki dua jenis antioksidan spesifik, yakni asam ferulik dan quercetin. Kedua antioksidan ini terbukti secara klinis mampu menangkal radikal bebas serta menurunkan risiko Anda terkena peradangan internal dan meningkatkan sistem imunitas di dalam tubuh.
Antioksidan pada lobak putih juga dipercaya memiliki sifat antikanker. Beberapa jenis kanker yang dapat dicegah dengan rutin makan lobak putih adalah kanker usus dan kanker paru-paru.
2. Membantu menjaga atau menurunkan berat badan
Lobak putih bukan hanya rendah kalori, namun juga rendah karbohidrat dan kaya serat. Hal ini membuat lobak putih cocok dikonsumsi oleh orang yang sedang ingin menurunkan berat badan maupun ingin selalu menjaga agar berat badannya tetap ideal.
Kandungan serat pada lobak putih dapat menghadirkan efek kenyang lebih lama pada perut Anda karena serat memperlambat pencernaan sehingga Anda tidak mudah merasa lapar. Selain itu, serat juga berfungsi menyehatkan saluran pencernaan pada umumnya, yakni mencegah terjadinya diare maupun konstipasi.
3. Mengatasi gangguan usus
Lobak putih mengandung serat yang cukup tinggi. Secara khusus, mengonsumsi makanan yang diperkaya dengan sayuran tinggi serat seperti lobak, bisa mengurangi risiko masalah usus, termasuk divertikulitis (peradangan/infeksi pada kantung di usus besar).
Dengan menyerap air yang ada di dalam usus besar, lobak dan makanan berserat lainnya bisa mempermudah gerakan usus, mencegah konstipasi hingga menurunkan kolesterol. Manfaat lobak putih untuk kolesterol dilakukan dengan cara meningkatkan lipoprotein kepadatan rendah.
4. Meningkatkan kesehatan mata
manfaat lobak putih lainnya adalah dapat meningkatkan kesehatan mata. Lobak mengandung antioksidan lutein yang dikenal dapat mencegah makula, yakni kondisi penyebab pandangan buram atau buta. Selain itu, lutein juga dapat mencegah penyakit katarak. Anda disarankan untuk mengonsumsi lobak sebanyak 6-12 miligram setiap hari, untuk bisa mengurangi risiko penyakit degenerasi makula dan juga katarak.
5. Menurunkan tekanan darah
Dalam jurnal British Journal of Clinical Pharmacology, makanan bernitrat seperti lobak, bermanfaat untuk menjaga kesehatan pembuluh darah, termasuk menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko menempelnya trombosit dalam darah.
Lobak juga mengandung kalium yang bisa melepaskan natrium dari tubuh, sehingga pembuluh darah dapat melebar dan tekanan darah bisa diturunkan.
6. Memperkuat tulang
Dalam setiap 100 gram lobak, terdapat 30 miligram kalsium yang bisa memperkuat kesehatan tulang. Manfaat lobak putih dalam menyehatkan tulang Anda agar tetap kuat dan sehat, tak bisa diremehkan.
Dengan mendapatkan asupan kalsium yang cukup banyak dari sayur lobak, Anda bisa terhindar dari penyakit osteoporosis, sekaligus juga bisa meningkatkan kesehatan jantung, otot, hingga saraf.
7. Menjaga kesehatan secara keseluruhan
Lobak putih merupakan sayuran yang secara keseluruhan memiliki kandungan yang baik bagi tubuh. Mengonsumsi umbi-umbian ini tentu akan membantu melindungi tubuh dari infeksi berbagai mikroorganisme, seperti virus dan bakteri.
Menurut ahli, manfaat lobak untuk kesehatan dipercaya dapat mencegah berbagai masalah kesehatan, seperti penyakit jantung, diabetes, dan penyakit neurodegeneratif. Beberapa orang juga meyakini makan lobak putih dapat membuat panjang umur.
Meskipun demikian, tentu klaim manfaat kesehatan pada lobak putih di atas masih harus diteliti lebih jauh. Bagi Anda yang memiliki masalah kesehatan seperti disebutkan di atas, sebaiknya tetap mengutamakan pengobatan medis dalam pengawasan dokter.